Silver Lining Eps 4 Komunitas Ruang Pangan 2023

Morning all, Monday is a good day!

Bukber RuangPangan 2023

Alhamdulillah, gue bener-bener bersyukur sama Allah SWT karena dikasih lingkungan yang sangat baik. Gue mau cerita ya, lumayan panjang nih di sini. Yuk, langsung aja!

Kenalin gue zara, bisa dipanggil bunga juga. Nama lengkap Azzahra Sefta Soleha, lahir di bulan September, tahun dua ribu, udah lama banget ya, Alhamdulillah masih dikasih kesempatan sama Allah sampai usia sekarang, 22 jalan ke 23. Zodiak Virgo, ya gue senang banget kalo bahas soal zodiak ini, dikabarkan kalau zodiak virgo sangat cocok dengan taurus, kemudian diurutan kedua ada Capricon-Cancer dan Scorpio. Gue nggak percaya gituan, cuma bahagia aja waktu liat opini-opini tentang Virgo si perfeksionis. 

Dulu gue tuh mudah kesel, emosian, cemburuan banget, egois, jelek banget deh sifat gue. Walaupun ada beberapa yang memang masih nempel, sifat keras kepala gue kadang suka nggak bisa ke kontrol, gue masih berusaha untuk menyadarkan diri sendiri. Gue sempet bertanya-tanya, kenapa sampai sejauh dan sebaik ini ya Allah kasih nikmat. 

Percaya atau nggak, sejak sekolah MTsN gue suka sekali baca buku, diawali dengan kesukaan gue pada buku KKPK, PinkBerry terbitan DARMizan. Gue punya seri-serinya juga, sampe tukeran buku sama temen-temen di kelas, kerennya kawan-kawan gue di kelas 9 C dulu ada sebagian dari mereka, demen juga baca buku. Pada akhirnya, satu-satunya benda mati yang mengantarkan gue sampai tumbuh segede ini, ya buku. Padahal, dari keluarga gue sendiripun mereka nggak ada yang berminat ke buku. Tapi gue jatuh cinta banget sama buku-buku itu, hampir sebagian duit gue ludes karena buku doang.

Gue punya satu buku yang isinya kisah inspiratif mengenai CEO dari seluruh dunia, mereka punya perusahaan, punya usaha intinya. Judul bukunya "Mulailah berbisnis sebelum usia 25 tahun". Menceritakan perjuangan pemimpin, para executive muda mendunia. Yah namanya anak SMP, belum ngertila ya gimana dunia bisnis itu bergerak. Jadi dibaca aja dulu bukunya, sambil ngebayangin kalau sautu saat nanti gue bakal jadi CEO hahaha.

Singkat cerita, memasuki dunia perkuliahan yang penuh tantangan. Awalnya gue sungguh sangat tertarik pada ilmu sains, tapi apa boleh buat disuruh orang tua, nenek dan keluarga masuk di Pendidikan Bahasa Inggris. Perempuan katanya bagus kalau masuk 'pendidikan', wah parah gue nggak terima semua kenyataan itu. Gue lolos SNMPTN Universitas Lampung saat itu, jurusan biologi murni. Memang bukan rezekinya ya, walhasil masuklah ke UIN Raden Intan Lampung, dengan hati yang menggerutu, benci-sedih bercampur jadi satu.

Oke, pelan-pelan gue mau menghadapi fakta. Susah banget mau sabar, apalagi gue tipikal orang yang selalu inget akan sesuatu. Cukup lama tuh gue kesel, ada kali ya satu tahunan. Tapi, Allah ganti yang lebih baik. Allah kasih kepercayaan diri yang kuat, yang tinggi buat gue pergi ke tempat yang indah, di antaranya sekarang; Zipizi, Ruang Pangan, FIM Bandarlampung dan Edukasi 4.0. Allah bahkan mengenalkan gue pada beragam manusia keren, yang dengan bertemunya gue dengan mereka itu tidak ada sia-sia. Gue dapet pelajaran, ilmu, dan wawasan baru. Seru? sangat seru, jelas ilmu itu mahal, lah gue malah dikasih gratisan. Cuma dengerin orang cerita, gue ambil yang positifnya.

Anehnya, gue nggak punya teman dekat di kampus sendiri, ada sih, tapi hanya beberapa orang aja. Justru temen-temen gue malah banyak dari kampus lain, UNILA, ITERA, UBL dll. Gue gabung di komunitas, baru sadar jika manusia itu bervariasi ternyata. Jujur aja gue tuh emang pilih-pilih banget, gue selalu pingin yang terbaik, temanpun gue usahain yang kriterianya sesuai sama gue. Gue selalu berdoa minta dikasih kawan yang baik dan harus dominan teman cewek. Kenapa gue bilang perempuan harus lebih banyak? karena kebebasan gue untuk bercanda, ketawa dll akan lebih banyak juga. Kalau sama cowok kan terbatas ya, kadang kita nggak bisa juga mau hah-hihi-huhu karena ada beberapa peraturan di agama yang memang harus dipatuhi.

RuangPangan adalah komunitas pertama yang gue ikutin. UKM di kampus nggak ada yang pas, gue kalau nggak nyaman sama lingkungan akan lekas pergi, entah orang-orangnya atau sistemnya yang tidak sejalur dengan prinsip gue. Allah mempertemukan gue dengan senior, teman sebaya dan adik tingkat yang setiap harinya selalu menginspirasi. Gue masuk RuangPangan tahun 2020, udah lama ya. Memulai karir di bidang TnC Technology and Creative, lalu Talent Management dan di tahun ini diamanahkan menjadi CEOnya. 

CEO di sebuah komunitas itu tantangannya banyak banget. Kalau CEO di perusahaan pikirannya harus profitable, how to gain a great result (money)? kita nyari duit. Kalau di komunitas yang dicari seberapa besar keikhlasannya? sejauh mana kontribusnya? tapi jangan salah, karakter kepemimpinan gue tumbuh dari hal-hal kecil. Gue selalu senang mengikuti leader, disisi lain gue kepingin banget jadi leader. Makannya kalau gue ketemu pemimpin-pemimpin gitu, gue nggak mau ketinggalan sesi apapun sama mereka, entah workshop, training, seminar dll. 

Gue juga hobi baca-baca buku yang berhubungan dengan leadership, gimana caranya tim nyaman ada di perusahaan atau di komunitas, gue follow orang-orang yang punya jabatan tinggi, semua yang berbau kepemimpinan pasti gue embat. Gue masih percaya, kita semua sama. Baik laki-laki ataupun perempuan punya kelebihan & kekurangan masing-masing ketika memimpin sebuah oraganisasi atau komunitas. Zaman sekarang udah beda, perempuan dikasih porsi yang sama untuk duduk di posisi yang sama seperti pria. Tapi memang ada beberapa yang membuat gaya kepemimpinan laki-laki identik dengan kebijaksanaan yang baik dan pikirannya logis.


Comments

Popular Posts